Kamis, 30 Agustus 2012

Seberapa Pentingkah Komentar Blog?

Manfaat Komentar Sebuah Blog

Artikel ini terinspirasi dari sebuah komentar anonim yang tidak saya approve. Komentar yang sangat sangat sopan dengan kata-kata "BEGO" "Gak Bermutu" dan lain-lain. dan beberapa komentar tersebut yang saya hapus pada artikel Iklan Internet Murah efektif berkualitas Indonesia. Dengan beberapa timbangan dan alasan.
manfaat komentar di blog

Baik sobat blogger, dalam dunia blogging tentu kita akan bersinggungan yang namanya sebuah komentar. Dengan berbagai alasan orang berkomentar di blog. Tapi tahukah sobat blogger! Seberapa pentingkah komentar Anda pada suatu blog?


Berikut adalah beberapa alasan besar mengapa Anda perlu berkomentar yang baik :


  • Menciptakan backlink - Jika penggemar SEO, sobat blogger tentu faham maksud berkomentar di sebuah blog. Dengan berkomentar Anda akan menciptakan sebuah backlink alami tanpa harus bertukar link dengan pihak lain.
  • Mengenalkan produk - Disamping backlink, sepertinya dalam berkomentar Anda perlu mengenalkan produk Anda kepada komentator lain
  • Bertukar pikiran- membaca blog lain mampu menciptakan inspirasi dan perdebatan. Hal ini perlu sebuah respon yang baik dari Anda atas tulisan tersebut. Baik Anda memujinya atau kontra dengannya.
  • Menjalin pertemanan: Sebuah komentar yang bersahabat, akan menciptakan kenyamanan pemilik blog. Ini diharapkan ada followback ke blog Anda dan tercipta komunikasi yang lebih akrab terhadap Anda.

Catatan nih gan buat yang suka komentar blog:

1. Usahakan komentar sesuai topik artikel

2. Berilah komentar asli. Jangan hanya mengatakan ' artikel bagus 'atau "Nice post".  Anda perlu menjabarkan komnetar tersebut,"Kenapa artikel ini bagus" dll

3. Berilah Gravatar (gambar profil) Anda yang bagus disertai dengan identitas jelas. Karena ini akan meningkatkan kepercayaan pemilik blog.

4. Hindari akun anonim. Kebiasan salah satu sifat pengecut ketika tidak suka pada blogger lain dia akan menghujat dan bersembunyi di balik akun anonim. Jadi apa salahnya jika Anda berkomentar pada profil asli, toh Anda berhak memberikan sebuah respon terhadap blog tersebut

Dan sekarang saya sedang belajar melakukannya dengan berkomentar dengan baik. Jikalau Anda berkomentar dengan baik tentunya kami juga akan merespon dengan baik juga.

Salam blogger Indonesia

Senin, 27 Agustus 2012

Bagaimana Cara Merekrut Karyawan Dengan Mudah?

Cara Merekrut Karyawan - Bagaimana cara mencari karyawan dengan mudah? Pertanyaan ini gampang-gampah susah. Mungkin buat bapak-bapak yang mempunyai sebuah usaha ingin mempekerjakan karyawan yang mumpuni kdang menjadi terkendala dengan beberapa hal, mulai susahnya tenaga terampil, kurangnya informasi, bahkan kadang-kadang membutuhkan proses yang rumit dan berbelit-belit. Saya hanya sekedar share dari apa yang saya tahu terkait perekrutan pegawai. Yah, siapa tahu ini bermanfaat buat bapak-bapak. Semoga saja. Berikut ini tipsnya:

1) Hubungkan perusahaan Anda dengan perguruan tinggi lokal atau sekolah-sekolah kejuruan.

Instruktur dari berbagai program bisnis terkait dengan usaha bapak dapat menjadi jalan pintas berharga untuk perekrutan karyawan. Dekati kampus yang mendidik siswanya dengan keahlian yang sesuai dengan bidangnya. Mungkin Anda wajib memperkenalkan diri ke institusi yang bersangkutan, menjelaskan apa yang Anda butuhkan, dan meminta rekomendasi yang cocok jenis karyawan untuk usaha Anda.

2) Terlibat dengan perguruan tinggi lokal dalam program pelatihan magang.

Program magang mahasiswa selalu mencari pengusaha seperti usaha Bapak untuk menyediakan penempatan pekerjaan yang cocok bagi mereka. Anda mungkin begitu mendesak untuk mendapatkan karyawan dengan keterampilan saat ini. Mungkin ini solusi sementara Anda mendapatkan karyawan terampil dengan cara murah dan aman, bisa juga Anda mengontraknya untuk bekerja paruh waktu.

3) Bekerja sama melalui program pemerintah.

Ada berbagai hibah dan sumbangan yang berkaitan dengan sponsor pemerintah dalam program kerja. Biasanya pemerintah merancang untuk menyediakan lapangan kerja bagi individu pengangguran yang memenuhi syarat. Kalau dinegara ini biasanya bekerja sama dengan Dinas Tenaga Kerja.

4) Sewa mahasiswa.

Jika Anda bisa mendapatkan karyawan tanpa harus menjadi pegawai tetap untuk mengisi pekerjaan, sewa-mahasiswa-berbagai program yang tersedia dapat menjadi solusi dalam perekrutan karyawan dengan SDM yg mumpuni.

Sebagian perguruan tinggi atau universitas lokal, juga akan memiliki program sendiri untuk menyalurkan mahasiswanya dalam program magang kerja. Tentu ini menjadi tempat yang tepat untuk menemukan karyawan sementara bagi usaha Anda.

5) Gunakan agen tenaga kerja.

Agen tenaga kerja dapat menjadi rute langsung untuk menemukan dan merekrut karyawan yang Anda butuhkan. Seorang agen tenaga kerja yang baik akan mengurus semua perekrutan dan menyediakan pelamar kerja untuk Anda, bahkan mengirimkan Anda beberapa pelamar yang memenuhi kualifikasi untuk Anda dipilih.

6) Gunakan Iklan Internet Cara Murah Dan Efektif.

Ada situs yang dapat Anda gunakan untuk perekrutan karyawan. Anda juga dapat memposting lowongan pekerjaan

7) Gethok Tular.

Jika situasi perekrutan karyawan tidak mendesak, cobalah menggunakan informasi dari mulut ke mulut. Beritahu semua realsi Anda (baik bisnis dan pribadi) tentang posisi Anda sedang mencari pekerja untuk mengisi lowongan karyawan yang Anda cari.

Rekrutmen Karyawan Tidak Harus Menjadi Sulit bagi Anda sekarang. Semoga ada salah satu point di atas yang bisa menjadi acuan Anda untuk mendapatkan karyawan dengan Mudah.

Pentingnya Meta Deskripsi untuk SEO

Saya sedang galau mau menulis apa lagi untuk mengisi artikel di blog ini. Apalagi sekarang sedang masa krisis PR Alexa yang terus anjlok mentok selama mengikuti kontes Iklan Internet mudah efektif berkualitas indonesia dan motor matic injeksi harga murah. Begitu drastis tis tis.

Saya akhirnya berinisiatif untuk tidak mempedulikan PR dari aleksa itu. Karena alexa bukan mesin pencari yang menjadi sumber patokan untuk memperkuat serp. Tapi saya  lebih  fokus untuk mendapatkan hati dan tempat kepada google dan yahoo. Untuk menambah ilmu yang seiprit ini masalah seo akhirnya saya melakukan ekperimen kecil-kecilan (daripada nganggur hehe..) mengetikkan kata kunci sederhana di google dan saya selalu mengamati setiap hasil pada halaman pertama.

Ternyata saya menemukan ilmu baru dari penelitian ini. Betapa pentingnya sebuah meta deskripsi blog!!
Benar, meta deskripsi adalah fundamental seo untuk menarik orang mengklik situs kita.  Saya ambil contoh meta konten yang ada pada facebook.


meta deskripsi facebook

Maka kita akan mendapati sebuah hasil google seperti di bawah ini:

meta deskripsi untuk SEO

Tidak sampai disitu saja, saya mencoba mencari referensi untuk menguatkan pendapat ini.  Akhirnya ketemu sebuah situs populer yang mendalami masalah ini.

Secara tidak sadar jika kita mengandalkan kunjungan blog dari mesin pencari maka yang perlu kita lakukan adalah memperbaiki meta deskripsi ini. Karena orang tertarik mengklik sebuah situs yang mempunyai meta deskripsi unik.

Jadi ... Apakah Meta Deskripsi  itu?

Menurut Nell Terry dalam site-refence.com Meta Deskripsi  adalah Meta elemen dasarnya kode definisi dari bagian situs web blog kita setelah head dan mereka dinyatakan dalam format HTML atau XHTML. Setiap elemen meta menyediakan metadata tentang halaman sebuah situs . Sebagai contoh, Anda mungkin memiliki beberapa elemen meta yang menentukan kata kunci tertentu dan deskripsi halaman dan lain-lain yang mendefinisikan bahasa situs atau letak geografis.

Sejarah Singkat Meta Deskripsi Meta

Lajut Nelly Terry, “Elemen meta deskripsi adalah elemen penting SEO di akhir tahun 90an. Karena algoritma waktu itu lebih cenderung meng-indeks terhadap elemen ini. Dengan elemen meta yang tepat, website dengan mudah bisa menempati tempat teratas untuk setiap kata kunci tertentu. “ Sehingga tidak memerlukan waktu lama penggiat internet bisa meraih posisi puncak meski dengan artikel situs jelek.
Dan saya (irgimnur) menyukai sepenggal kalimat sederhana tetapi mempunyai makna yang luar biasa dari tulisan Nelly Terry ini, “Menulis untuk Manusia, Bukan Search Engine.”

Saya pernah menyinggung masalah ini tempo hari betapa pentingnya tujuan membuat situs, karena pengguna internet kita adalah manusia yang berakal bukan sebuah robot. Maka yang perlu diperhatikan adalah kita menulis untuk sebuah kemanfaat bagi diri kita dan orang lain.

Kembali ke masalah meta deskripsi, dalam tulisan tersebut di jelaskan bahwa meta deskripsi merupakan iklan internet murah efektif berkualitas untuk menjual situs kita. Karena meta ini bagian terpenting dalam SEO. Jika kita menulis meta deskkripsi dengan menarik maka kita pasti melihat peningkatan rasio klik per tayang.

Tips Menulis Keterangan Meta Deskripsi dengan Baik

Dari keterngan diatas tentu kita menjadi faham begitu pentingnya sebuah deskripsi halaman situs dan blog kita. Akhirnya saya akan menguraikan dari tulisan Nelly Terry ini untuk membantu kita bagaimana membuat deskripsi dengan baik. Monggo kita lanjut...

  1. Gunakan kata kunci yang Anda targetkan dalam uraian Anda. Bila Anda melakukannya, kata kunci akan muncul dalam huruf tebal dalam deskripsi meta ketika muncul di SERPs. Ini tidak akan meningkatkan daya peringkat Anda, tapi jelas akan membantu untuk menarik perhatian pembaca.
  2. Jika Anda menggunakan platform blogging seperti Wordpress, cobalah menggunakan plugin seperti All in One SEO Pack dan sejenisnya dan sebagian besar akan memungkinkan Anda untuk memasukkan kedua judul dan keterangan yang Anda ingin mesin pencari untuk ditampilkan. Dan  ini sangat bermanfaat ketika terjadi kesalahan pada slug url kita bisa memodifikasi judul dan meta pada plugin ini. Jika Anda menggunakan blog gratisan cobalah menggunakan blogdetik (tambahan dari Irgimnur)
  3. Pastikan bahwa Anda menggunakan meta deskripsi yang unik untuk setiap halaman. Jangan membuat tema meta deskripsi yang tidak ada sangkut pautnya dengan konten Anda.
  4. Jangan pernah menggunakan tanda kutip dalam deskripsi meta Anda.

Adakah diantara sobat blogger yang mempunyai pengalaman unik tentang meta deskripsi ini? Saya harap kita bisa berbagi dengan berkomentar hehehe...

Referensi: 
  • site-reference.com
  • Google
  • Pengalaman Pribadi
  • dll

Rabu, 15 Agustus 2012

10 Kali Anda Harus Meminta Maaf Kepada Pelanggan

Kadang-kadang sangat sulit untuk mengambil langkah-langkah ketika Anda perlu meminta maaf. Tapi, sebagai pengusaha , Anda harus meminta maaf berkali-kali dalam karir kewirausahaan Anda.

Sebagai manusia kita bisa membuat kesalahan . Anda bisnis sebagai suatu sistem terbuka berisi manusia yang melakukan pekerjaan sehari-hari yang berbeda, kesemuanya dapat membuat sebuah kesalahan.

Kadang-kadang, kesalahan dapat juga karena sbuah faktor eksternal, mungkin mitra Anda dan bahkan mungkin pelanggan setia Anda. Tapi, kadang-kadang hanya persepsi pelanggan tentang apa yang Anda perlu lakukan jika Anda melakukan sebuah kesalahan tanpa sadar.

Misalnya, Anda dapat menemukan sendiri dalam posisi di mana pelanggan Anda berpikir bahwa Anda harus meminta maaf untuk sesuatu, dan Anda pikir Anda tidak harus meminta maaf karena ini hanya suatu kesalahan remeh. Tapi ingat, Itu bisa menjadi tabrakan besar antara Anda dan beberapa dari pelanggan Anda.

Di sini, saya ingin menunjukkan 10 situasi yang berbeda ketika Anda harus meminta maaf, terlepas siapa yang benar dan siapa yang salah. Terkadang, permintaan maaf dapat merubah menjadi kekuatan pendorong yang hebat untuk bisnis , karena orang tahu kadang ada beberapa kesulitan ketiak akan mulai langkah seperti ini. Sebagai cara murah efektif berkualitas untuk mempertahankan bisnis dan pribadi Anda. Mari kita lihat di bawah ini:

# 1 Bila Anda membuat kesalahan.
Saya tidak berpikir bahwa kita dapat menemukan seseorang yang tidak bisa membuat kesalahan. Sebagai manusia kita membuat kesalahan yang berbeda setiap hari. Bagi sebagian dari mereka, kita sadar, tapi untuk beberapa di antara kita tidak sadar.

Setiap kali ketika Anda atau bisnis Anda membuat kesalahan, Anda  sangat perlu untuk meminta maaf.

# 2 Bila Anda tidak tepat janji.
Bisnis Anda dibangun di atas janji bahwa nilai inti adalah menawarkan sebuah pelayanan pelanggan Anda. Bila Anda tidak bisa memenuhi janji, tanpa alasan tentang itu, Anda perlu untuk meminta maaf.

Misalnya, jika Anda berjanji pengiriman dalam 24 jam, dan karena beberapa alasan, beberapa kiriman Anda tidak dapat disampaikan dalam jangka waktu tersebut, Anda sangat perlu untuk meminta maaf dan menjelaskan kepada pelanggan Anda mengapa itu terjadi.

# 3 Bila Anda tidak memiliki apa yang pelanggan inginkan.
Anda tidak dapat memiliki segalanya untuk semua orang. Itu berarti Anda tidak bisa memuaskan semua orang. Tapi, Anda akan memiliki pelanggan potensial yang akan menginginkan sesuatu yang lebih yang bukan bagian dari Anda. Buka penawaran, tapi sikap ke rendah hatian Anda.

Di sisi lain, itu informasi yang sangat berguna tentang bisnis Anda masa depan, karena Anda dapat menggunakan informasi untuk membangun kembali atau memperbaiki penawaran Anda saat ini secara keseluruhan.

Tapi, kenyataannya adalah bahwa Anda tidak dapat memberikan saat ini. Dalam situasi seperti itu, yang terbaik adalah meminta maaf.

# 4 Ketika Anda dikritik.
Sebagai pengusaha Anda tidak aman dari kritik. Anda dapat dikritik dari karyawan Anda, pelanggan Anda, mitra Anda, pemasok Anda ...dll

Karena itu, Anda perlu mengelola kritik yang datang kepada Anda dan bisnis Anda secara keseluruhan. Hal ini bukan solusi terbaik untuk bertindak gugup pada kritikus. Beberapa kritikan harus diperhitungkan untuk meningkatkan bisnis.

# 5 Bila Anda terlambat pada pengiriman.
Kadang-kadang Anda tidak dapat memberikan produk dan jasa Anda tepat waktu. Ada dapat alasan yang berbeda tentang itu.

Dalam kasus seperti itu, Anda akan perlu untuk meminta maaf dan menjelaskan mengapa yang terjadi.

# 6 Ketika sesuatu yang salah.
Sering kali sesuatu akan salah, berbeda dari yang Anda rencanakan. Ketika kita membuat rencana bersama, dan mencoba untuk membuat asumsi tentang masa depan. Tapi, banyak asumsi tidak akan sejalan dengan realitas kita.

Anda perlu meminta maaf ketika terjadi kesalahan.

# 7 Ketika karyawan Anda mengacaukan sesuatu.

Jika karyawan mengacaukan sesuatu, Anda adalah orang yang perlu minta maaf tentang itu. Karrena karyawan bagian dari bisnis Anda

# 8 Ketika pemasok Anda membuat kesalahan.
Kadang-kadang beberapa kesalahan akan didasarkan pada kesalahan dari pemasok Anda. Tapi, kenyataannya adalah bahwa pelanggan Anda tidak peduli dengan hubungan Anda dengan pemasok Anda.

Karena itu, Anda akan perlu untuk meminta maaf kepada pelanggan Anda, bukan pemasok Anda. Mereka (pemasok) tidak memiliki hubungan dengan pelanggan Anda.

# 9 Bila Anda berpikir bahwa Anda perlu untuk meminta maaf.
Kadang-kadang Anda bisa merasakan bahwa Anda hanya perlu meminta maaf untuk sesuatu. Ketika Anda berada dalam posisi tersebut, lebih baik untuk mengambil langkah itu, dan menjelaskan apa yang Anda pikirkan dan apa yang Anda akan perbuat tentang itu.

# 10 Ketika Anda berpikir bahwa Anda tidak perlu, tetapi pelanggan Anda harapkan dari Anda untuk meminta maaf.

Oleh: Dragan Sutevski

Penulis: http://www.entrepreneurshipinabox.com/

Sabtu, 11 Agustus 2012

Gambar Animasi Unik untuk Prinsip Sederhana Ilmu Mekanik

Info Gambar Unik Internet - Malam sobat blogger, alhamdulillah di sela-sela kesibukan menjelang Idul Fitri ane sempatkan browsingbrowsing bermanfaat. Dan ketemu sebuah artikel yang bagus berupa animasi gif unik yang menjelaskan prinsip-prinsip sederhana ilmu fisika. Sayang banget kalau saya biarkan begitu saja, karena artikel ini dari luar negeri maka ane share ke sini biar ane yang gaptek ni bisa mengerti ilmu walaupun hanya sedikit :)
gambar unik

info internet

gambar unik

animasi

berita


mantab



mesin motor matic

Untuk memudahkan sobat blogger keterangan dari gambar animasi unik untuk prinsip dasar mekanik ini silahkan klik pada tautan ini.

Semoga dapat membantu dan bermanfaat untuk Anda

Salam Blogger Indonesia.

Kamis, 09 Agustus 2012

Rumus dan Tata Cara Touring yang Benar, Tips dari FB nya Polda Metro Jaya

Hobby Motor Ria - Berikut ini sedikit pengetahuan tentang Rumus dan Tata Cara Touring yg diambil dari rekan rekan blogger yg merupakan bikers community .... Semoga bermanfaat.

motor matic injeksi irit harga murah
Hand code (kode tangan):
- Gunakan hanya tangan kiri
- Acungan jempol ke atas = konfirmasi tanda siap berangkat; atau salam brotherhood
- Satu jari = bentuk barisan konvoi menjadi satu kolom
- Dua jari = bentuk barisan konvoi menjadi dua kolom
- Lima jari = konvoi bubar untuk kembali bergabung setelah melewati rintangan (macet)
- Jari mengepal = siap-siap berhenti (hanya untuk stop point)
- Menunjuk arah = siap-siap berbelok ke arah yang ditunjuk

Foot kode (kode kaki):
- Turunkan kaki kiri = menunjukan adanya lubang di sebelah kiri
- Turunkan kaki kanan = menunjukan adanya lubang di sebelah kanan
- Turunkan kedua kali = menunjukan jalanan rusak, bergelombang, marka melintang, rel kereta api

Horn code (kode klakson) :
- Bunyi panjang = konfirmasi siap berangkat (hanya sweeper); tanda klotur putus (hanya sweeper); tanda konvoi sudah kembali komplit setelah terputus (hanya sweeper)
- Bunyi berulang sering = permintaan emergency stop
- Bunyi pendek dua kali = salam brotherhood

Aturan Dasar :
- Motor dalam keadaan baik secara keseluruhan
- Mental dan fisik biker maupun boncenger dalam keadaan fit secara keseluruhan
- Patuhi semua standar SAFETY RIDER
- Datang tepat waktu baik di start point ataupun di meeting point
- Masuk dalam klotur (kelompok touring) yang telah ditentukan.

Tata cara pemberangkatan :
Berlaku untuk setiap pemberangkatan baik dari start point dan setiap stop point (check point, emergency stop, dll) yang ditentukan oleh RC (road captain)
- RC memberikan tanda siap berangkat dengan menghidupkan mesin motornya danemposisikan motornya sebagai RC (terdepan)
- Peserta mengikuti dengan membentuk barisan 1 (satu) kolom dan ditutup oleh Sp (sweeper)
- RC memberikan tanda akhir siap berangkat (lihat hand code) diikuti oleh peserta yang sudah siap
- Sp memberikan tanda konfirmasi siap berangkat kepada RC (lihat horn code).

Tata cara konvoi :
- dibagi dalam beberapa klotur dengan maksimum peserta 10 motor per klotur
- tidak membentuk garis lurus dengan motor didepannya
- posisikan motor lebih ke kanan atau ke kiri terhadap motor didepan untuk memberikan jarak menghindar bila terjadi pengereman mendadak
- atur jarak aman sesuai kecepatan
- pastikan kecepatan tidak melebihi 60 kpj
- tidak melanggar lampu merah
- teruskan pesan hand code (kode tangan) dan foot code (kode kaki) kepada peserta dibelakang
- nyalakan lampu penerang jalan (lampu dekat)
- hidupkan lampu hazard (opsional)
- tidak menggunakan lampu strobo ataupun flip-flop
- tidak menggunakan sirine ataupun pengeras suara
- tidak membunyikan klakson terhadap hal yang tidak perlu atau sudah diwakili oleh RC
- tidak saling mendahului
- pendengaran tetap dominan terhadap kondisi sekitar
- usahakan selalu dan tetap tenang
- tidak meninggalkan peserta yang mengalami masalah (troble) dijalan

Tata cara di lampu lalu lintas (lalin) atau di persimpangan :
- RC mengurangi kecepatan terutama saat lampu menyala kuning untuk menghindari putusnya konvoi
- tetap dalam konvoi kecuali ditentukan lain oleh RC
- tidak menerobos lampu merah sekalipun konvoi harus terputus

Tata cara konvoi terputus :
- Sp memberikan pesan horn code (kode klakson)
- RC mengurangi kecepatan
- setelah bebas dari hambatan, peserta yang terputus bersama Sp
mengejar konvoi dalam kecepatan aman max. 80 kpj
- setelah semua bergabung kembali Sp kembali memberikan horn code

Tata cara menghalau penyusup :
- maksimalkan jarak motor dengan motor didepannya sesuai kecepatan
- berikan tanda dan berikan jalan untuk mendahului kepada calon dan penyusup
- Sp berusaha mengeluarkan penyusup dengan cara-cara yang baik

Tata cara peserta mengalami masalah :
- peserta berikan tanda darurat mohon berhenti jika memungkinkan
- RC memberhentikan konvoi
- Sp advice RC bila tidak mengetahui
- Sp atau salah satu peserta memberi tanda kepada klotur berikut
- tidak meninggalkan peserta dijalan dalam situasi apapun
- tidak meninggalkan peserta sendirian atau lebih baik lagi pending klotur
- bila terjadi kecelakaan minor injured :
1. Sp memberikan tanda kepada klotur berikutnya untuk tidak berhenti
2. korban dirawat sementara
3. bawa korban ke balai pengobatan terdekat bila perlu
- bila terjadi kecelakaan major injured :
1. parkir semua motor di lokasi aman (ditunggui salah satu peserta bila perlu)
2. semua peserta mengamankan TKP dan atur lalin
3. Sp memberikan tanda kepada klotur berikutnya
4. evakuasi dipimpin langsung oleh RC
5. RC broadcast berita dan
6. wajib stop touring
- bila terjadi mogok :
1. klotur emergency stop
2. ditangani oleh peserta yang mengerti
3. RC cari bengkel terdekat bila tidak bisa ditangani peserta
4. antar dan kawal motor ke bengkel terdekat

Sumber: Facebook Humas Polda Metro Jaya

Artikel terkait: Motor matic injeksi irit harga murah.

Jumat, 03 Agustus 2012

Gambaran Bakti Seorang Anak Terhadap Orang Tuanya

Sudah jarang saya temui keadaan orang semacam ini, yang berbakti kepada orang tuanya meski dalam keadaan sakit. Dia tidak malu meyuapi ayahandanya di depan umum. Subhanallah, saya menjadi kangen kepada orang tua di Kediri :( , ingin aku menyuapinya sebagaimana gambaran bakti anak ini terhadap orang tuanya:

Gambar diatas diambil dimasjid nabawi ketika melakukan buka puasa bersama.

Sobat blogger, mari muliakan orang tua kita!!

Share artikel ini :

Motor Matic Injeksi Irit Harga Murah - Yamaha Mio J

Motor matic injeksi irit harga murah – Masih ingat siapa yang pertama kali launching Motor matic injeksi irit harga murah? Jangan ditanya dia adalah Yamaha Mio. Kali ini yamaha memberikan gebrakan baru dengan terknologi Injeksi yang super irit dengan produknya Mio J Motor Matic Injeksi Irit. Matic ini bisa membuat irit bahan bakar sehingga Anda akan menghemat keuangan Anda.

Banyak motor matic yang diproduksi oleh pabrikan sepeda motor tapi jika hal itu berbicara dengan rajanya matic dengan teknologi injeksi irit maka pilihan terbaik tentu saja adalah produk terbaru dari Yamaha Mio J. dengan bentuk unik  Mio dengan background dibelakangnya dengan huruf J adalah sebagai simbol teknologi yang diterapkan pada mesin ini  denga teknologi FI dengan arti kata bermakna Yamaha Mixture JET-Fuel Injektion.

Motor Matic Injeksi Irit Harga Murah dengan fiturnya yang elegant Mio J sangat nyaman dan cocok digunkan siapa saja dengan segala usia meski begitu jangan meremehkan kecepatannya dan ketangguhannya, Yamaha Mio mampu melaju di trek trek yang menanjak. Tanpa harus oper gigi kan? langsung melesat dengan tarikan yang ringan. Apalagi Mio J  dengan posisi ketinggian joknya yang rendah sehingga mudah ditunggangi siapapun.

Anda tidak perlu repot-repot membersihkan karburator karena Yamaha Mio J ini telah memiliki teknologi injeksi. Ohya, jika Anda sedang berbelanja dengan barang yang banyak atau mempersiapkan hari ketika hujan dengan Jas hujan, menaruh helm dll. tidak usah bingung, bagasi joknya sangat luas dengan kapasitas isinya 8 liter. Disamping itu juga Mio J tangki bahan bakarnya sekitar 4,8 liter.

Spesifikasi Motor Matic Injeksi Irit Harga Murah – Yamaha Mio J 

Dimensi Motor Matic Injeksi - Yamaha Mio J

P X L X T : 1.850 mm X 700 mm X 1.050 mm
Jarak sumbu roda : 1.260 mm
Jarak terendah ke tanah : 130 mm
Tinggi tempat duduk : 745 mm
Berat isi : Cast Whell 92 kg, spoke 93 kg

Mesin Motor Matic Injeksi Yamaha Mio J

Tipe mesin : 4 langkah, 2 valve SOHG, Berpendingin Kipas
Volume Silinder : 113,7 cc
Diameter X langkah : 50,0 X 57,9 mm
Perbandingan Kompresi : 9,3 : 1
Daya Maksimum : 8,5 N.m (0.8 kgf-m) /5,000 rpm
Sistem pelumasan : Basah
Kapasitas Oli Mesin : Total : 0,85 Liter /Perawatan Berkala: 0,74 Liter
Sistem bahan bakar : Fuel Injection (FI M-Jet) System
Tipe Kopling : Kering, Kopiling sentrifugal Automatic type
Tiper Transmisi : V-belt otomatis
Pola pengoperasian transmisi : CVT Otomatis

Rangka Motor Matic Yamaha Mio J

Tipe Rangka : Pipas baja Tulang bawah ?steel Underbone
Suspensi : Teleskopik
Suspensi belakang : Unit Swing, suspensi Tunggal
Ban depan : 80/90 - 14 M/G 40P
Rem depan : Cakram
Rem belakang : tromol

Kelistrikan Motor Matic Yamaha Mio J

Sistem pengapian : TCI (Transistor Control Ignation)
Tipe busi :  CR6HSA (NGK)

Fitur tambahan penting yang terdapat pada Motor Matic Injeksi Irit Harga Murah – Yamaha Mio J adalah key shutter (kunci magnet) ini berfungsi agar sepeda motor terhindar dari aksi kejahatan. Anda tidak perlu was-was ketika memarkir sepeda motor kesayangan Anda ini.

Berbagai Pilihan Motor Matic Injeksi Irit Harga Murah – Yamaha Mio J

Motor matic yamaha Mio J Family besutan Yamaha Motor ini berimage dinamis dan sangat keren. Ada lima varian pilihan untuk tipe Family, yaitu warna putih, hijau, biru, hitam, dan merah.
Add Image Yamaha Writing Competition
Berbagai Varian Yamaha Mio si Matic Injeksi Irit

Sedangkan Motor Matic Injeksi Irit Harga Murah – Yamaha Mio J Teen sangat cocok buat anak-anak muda yang ingin tampil gaya, sporti, dan dinamis. Uniknya Mio J Teen didesain berdasarkan 3-tone color combination. Ada tiga warna dasar berbeda dalam satu produk itu, yang dapat dilihat pada cover depan dan cover head lamp; spack board depan, cover sayap samping dan cover body belakang; cover body bagian bawah.

Aplikasi tiga warna dasar berbeda pada bagian-bagian motor tersebut nyata tampak pada lima varian Mio J Teen. Varian pertama yang menjadi hero bike berwarna dasar hitam - putih - merah.

Add Image Yamaha Writing Competition
Yamaha Mio J Teen motor matic injeksi cocok untuk jiwa muda
Yang lainnya berwarna hitam – hijau – abu-abu muda; putih – biru – abu-abu muda; putih – hitam – abu-abu muda; dan putih – merah – abu-abu muda.     

Pilihan Tepat Desain Motor Matic Injeksi Irit

Motor Matic Injeksi Irit Harga Murah Berteknologi injeksi tak hanya berhenti pada faktor irit bahan bakar dan berharga murah (ekonomis). Masih ada pertimbangan lain yang tak kalah penting, yaitu desain. Masalahnya tak banyak merek yang menawarkan unsur-unsur penting tersebut dalam satu paket.

Beruntung kini di pasar nasional telah tersedia skuter matic Yamaha Mio J terbaru. Dengan sepeda motor tersebut konsumen bisa meraih manfaat teknologi irit bahan bakar, harga murah, dan desain memikat. Terlebih Yamaha menyediakan dua tipe yang bisa dipilih, yaitu Mio J Family dan Mio J Teen.

Yamaha secara khusus menciptakan tipe Mio J Family untuk kalangan umum atau keluarga yang ingin tampil dinamis. Sementara Mio J Teen lebih diciptakan guna mendampingi keinginan anak-anak muda yang ingin tampil trendy penuh percaya diri.

"Motor-motor Yamaha dengan teknologi Fuel Injectionnya mampu membuat konsumsi bahan bakar lebih efisien dan hemat sampai 30%. Selain itu gas buangnya juga lebih ramah lingkungan." jelas M.Abidin, Asisten General Manager Service Yamaha Indonesia.

Untuk harga on the road Jakarta, Mio J-FI dibanderol seharga Rp 11.990.000, Mio J CW-FI harganya Rp 12.800.000, Mio J-CW Teen FI seharga Rp 12.930.000.

Motor Matic Injeksi Irit Harga Murah Terbaik
Info lebih lanjut Motor Matic Injeksi Irit Harga Murah – Yamaha Mio J ini silahkan kunjungi di dealer-dealer terdekat kota Anda atau lihat di web resmi yamaha: www.yamaha-motor.co.id

Jadi, apa yang Anda ragukan dari Yamaha Mio J ini?Dapatkan segera Motor Matic Injeksi Irit Harga Murah dambaan keluarga.

Rabu, 01 Agustus 2012

Penipuan Gaya Lama Ala SMS Nyasar

Ada 2 cara orang cari rejeki; Cara yang halal dan cara yang haram.

Halal haram itu bisa dilihat dari cara memperolehnya dan dzat-nya (barang jelas halal bukan barang najis, bangkai dll)

Kalau mau cari yang halal banyak cara, tapi kalau mau mencari yang haram juga banyak cara.

Anda tahu gaya penipuan jenis ini termasuk mencari rejeki yang mana?

Tadi malam, tidak terasa ada sms masuk dari nomer tidak kenal +85351260664 yang berbunyi:
sy minta maaf, kmrin sy terkena musibah.
Rumah yang Anda kontrak sudah saya jual sma Hj.ani
jdi klo mau kontrakanx dilanjutkan Hub suamix Hj.ani nox: 082325335567
Hahaha ngakak saya menerima sms ini, yang jadi heran mau apa sih mereka mencari duit kayak gini. Mau nipu saja pura-pura nyasar sms. Dulu sempat heboh sms mama minta pulsa, tetapi sekarang modusnya sama dengan format sms berbeda. ckkckckck masyarakat sudah pintar Pak (yang punya nomer di atas)

Jadi, buat sobat blogger tolong hati-hati dengan penipuan sms yang sejenis.

Share artikel ini :