Rabu, 03 April 2013

Marak Profil Palsu Facebook dan Twitter, Blokir Mereka !!!

Browsing-browsing ketemu wawasan baru di dunia social media. Eit ketemu artikel lama di BBC yang berisi  2012 tahun lalu bertepatan bulan agustus ada 83 juta akun palsu di facebook dan itu yang terdeksi.

Dan yang jadi pertanyaan sekarang 2013 sudah berapa juta akun facebook palsu?

Kalau aku jujur, punyaku sendiri awal mula kenal facebook hingga sekarang sudah lebih dari 10 akun facebook hehehe.. awalnya sih saya setia dengan 1 akun, tetapi tiba-tiba ada alasan tersendiri kenapa aku buat aku palsu. Secara garis besar inilah alasan orang membuat membuat profil palsu facebook? (dan aku mengakui salah satu alasannya memang terbukti)
akun palsu facebook dan twitter

1. Untuk memata-matai: Seperti intelegent yang hobi memata-matai orang. Dia hanya ingin mengorek-ngorek informasi yang bersangkutan. Lebih parahnya orang tersebut ingin mengorek kejelekan orang lain dan menyebarkan aibnya. Tipe model ini banyak bertebaran di dunia maya, lihatlah akun abal-abal orang yang justru memancing kekisruhan komunitas tertentu yang bersifat sara' mereka begitu lantang untuk bersuara tapi tidak menunjukkan identitas aslinya. Bahkan foto profilnya terkesan menyindir orang di musuhi. Orang seperti ini layak untuk di blokir dan dilaporkan ke polisi dengan UU ITE

2. Bisnis: Membuat akun palsu untuk motif bisnis, dengan alasan makin populer makin dikenal banyak orang.

3. Dendam: Karena tidak terima dengan orang lain, motif ini bisa menjadikan orang membuat akun palsu dan menjelek-jelekkannya sama seperti point 1. Bahkan orang yang dendam kadang membuat aku yang sama persis informasinya pada irang yang d benci.

4. Orang yang sakit psikologis nya: Biasanya para hombreng dan lesbong yang membuat akun-akun palsu. Laki-laki membuat profil perempuan, begitu sebalikknya. laki-laki menciptakan profil untuk perempuan dan sebaliknya.

5. Iseng-iseng: Iseng-iseng hanya untuk mencari ketenaran

6. Untuk menipu.

7. Untuk mencari gebetan.

dan banyak lagi...

Menurutku profil palsu Facebook atau twitter adalah salah satu masalah yang paling menjengkelkan dan bahkan berbahaya. Kadang walau mereka tidak melakukan aktivitas update status tapi mereka melihat aktifitas facebook kita.

Dari fenomena ini saya akan memberikan akun twitter palsu yang paling populer di Indonesia adalah @Triomacan2000 akun ini mengupas seluk beluk Indonesia kekinian.

Untuk kasus facebook dengan akun bodong adalah kasusnya umar dan icha, dimana umar mengenal icha di jejaring facebook. Berawal umar kenal Icha di facebook padahal Fransiska Anastasya Octaviany alias Icha adalah klonengan akun palsu seorang lelaki bernama Rahmat Sulistiya. Dari sini mereka kenal dan akhirnya menikah dan kasusnya bikin heboh dan bikin puyeng pejabat KUA lihat beritanya di: http://metro.news.viva.co.id/news/read/228841-kontroversi-pernikahan-umar-dan-icha

Dua contoh diatas belum seberapa, masih banyak akun klonengan/palsu bertebaran disana. Maka berhati-hatilah karena banyak motif yang mereka rencanakan...

Sebenarnya sudah jelas dalam TOS facebook bahwa pengguna dilarang menggunakan identitas palsu bahkan untuk jualan di akun pribadipun dilarang (lihat term : http://www.facebook.com/legal/terms ). Tapi namanya orang... kalau sudah ada niatan palsuin data FB yang sudah dilakuin saja :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar